A.Ayo, berilah tanda silang pada jawaban yang paling tepat!
1.Cermin datar menghasilkan bayangan yang bersifat . . . .
a.maya, tegak, dan diperkecil
b.maya, tegak, dan diperbesar
c.maya, tegak, dan sama besar
d.maya, terbalik, dan sama besar
2.Dua buah cermin datar mengapit sudut 60°.Banyaknyabayanganyangterbentuk antara dua cermin adalah . . . .
a.6 buah
b.5 buah
c.4 buah
d.2 buah
3.Sebuah benda berada pada jarak 2 cm di depan cermin cekung dengan fokus 10 cm. Jarak bayangan dari cermin adalah . . . .
a.-10 cm
b.-8 cm
c.-5 cm
d.-2,5 cm
4.Sebuah benda setinggi 1 m di depan cermin cembung dengan fokus 0,5 m. Jika jarak benda 2 m maka tinggi bayangan adalah . . . .
a.0,2 m
b.0,3 m
c.0,4 m
d.0,5 m
5.Sebuah benda setinggi 2 cm di depan lensa cembung dengan fokus 10 cm. Jika jarak benda ke lensa 5 cm maka jarak bayangan ke lensa adalah . . . .
a.10 cm maya
b.10 cm nyata
c.8 cm maya
d.8 cm nyata
6.Sebuah benda setinggi 1 cm di depan lensa cekung dengan fokus 3 cm. Jika jarak benda ke lensa 6 cm maka tinggi bayangan adalah . . . .
a.1/6 cm
b.1/5 cm
c.1/4 cm
d.1/3 cm
7.Suatu benda berada di depan cermin cembung dengan jari-jari 20 cm. Jika bayangan yang terbentuk maya, tegak,diperkecil 1/4 kali semula maka jarak benda ke cermin adalah . . . .
a.10 cm
b.20 cm
c.30 cm
d.50 cm
8.Berikut ini yang tidak termasuk sinar istimewa pada cermin cembung adalah
. . . .
a.sinar datang sejajar sumbu utama dipantulkan melalui fokus
b.sinar datang menuju titik fokus dipantulkan sejajar sumbu utama
c.sinar datang menuju pusat keleng- kungan dipantulkan melalui jalan semula
d.sinar datang sejajar sumbu utama dipantulkan seolah-olah berasal dari titik fokus
9.Jika bayangan yang terbentuk oleh lensa cembung adalah maya, tegak, dan diperbesar 2 kali, sedangkan jarak benda adalah 4 cm di depan lensa maka fokus lensa adalah . . . .
a.8/3 cm
b.7/3 cm
c.6/3 cm
d.5/3 cm
10.Sebuah lensa cembung mempunyai jari- jari 20 cm. Kekuatan lensa tersebut adalah . . . .
a. 1/2 dioptri
b 1 dioptri
c.2 dioptri
d.5 dioptri
B.Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!
1.Sebutkan bunyi hukum pemantulan cahaya!
2.Dua cermin datar disusun sehingga mengapit sudut 45°. Tentukan banyak bayangan yang terbentuk di antara kedua cermin!
3.Sebuah benda berada pada jarak 4 cm di depan cermin datar. Tentukan jarak dan sifat bayangan!
4.Sebuah benda setinggi 20 cm berada pada jarak 1 m di depan cermin cekung dengan fokus 0,5 m, tentukan:
a.jarak bayangan,
b.perbesaran,
c.tinggi bayangan,
d.sifat bayangan, dan
e.lukisan bayangan!
5.Bayangan yang terbentuk oleh lensa cekung dengan fokus 40 cm adalah
maya, tegak, diperkecil 1/2 kali semula. Tentukan jarak benda ke lensa!
Sumber soal : BSE
0 komentar:
Poskan Komentar Anda di sini dengan baik dan sopan
Sangat kami tunggu komentarnya dengan dengan cara klik tanda panah open ID atau tulis Nama dan alamat URL/Website/Gogle + Anda (jika punya) jika tidak kosongkan saja. Tunggu konvirmasi persetujan dari Admin.