Berusaha untuk Belajar bagaimana kita harus belajar dengan penuh kesabaran, kerja keras, cerdas dan Ihklas

  • Prestasi tiada Henti

    Prestasi Tiada Henti

    Semangat untuk menjadi guru adalah ketika muridnya berprestasi, mari kita saling berlomba untuk membuat prestasi bagi negeri tercinta ini

    Read More
  • ICT dalam Pembelajaran

    ICT Dalam Pembalajaran

    Dengan teknologi hidup lebih serasi, hidup lebih mudah dan bergairah, dengan Teknologi kita lebih mandiri

    Read More
  • Pendidikan Butuh Proses

    Pendidikan Aset Masa Depan

    Berbicara pendidikan tidak ada habisnya tat kala kita mengerti dan mengetahui manusia adalah sebagai pendiddik dan murid ayo kita belajar dan belajar

    Read More
  • Pembelajaran IPA yang Bermakna

    IPA Ilmu paling Asik

    IPA adalah Ilmu Paling Asyik itulah yang kurasakan semakin aku mempelajarinya semakin aku tertarik padanya, dan aku sekarang jatuh cinta, Bagaimna dengan Anda?

    Read More
  • Pendidikan Karakter

    Pendidikan Berkarakter

    Untuk memperbaiki Negeri Ini kita butuh anak yang berprestasi, berkarakter dan berakhlak mulia

    Read More
Home » » Tip dan Trik Agar Anak Mau Berkunjung ke Blog Guru

Tip dan Trik Agar Anak Mau Berkunjung ke Blog Guru

Perkembangan tekonologi saat ini tentunya membawa dampak yang sangat besar bagi pendidikan di negeri ini, Dengan perkambangan tersebut mau tidak mau guru harus selalu meng-up to date perkembangan tadi. Sehingga guru tidak ketinggalan dengan perkembangan teknologi tersebut dan menjadi guru Gap Tep atau gagap tekonologi. 

Salah satu perkembangan teknologi yang sekarang banyak digunakan guru adalah penggunaan media blog sebagai pembelajaran di sekolah baik itu pembelajaran secara langsung di sekolah atau pembelajaran jarak jauh. yang bisa di lakukan anak dirumahnya masing-masing dengan memberikan tugas rumah, membaca artikel mengejakan soal online memberikan informasi-informasi pengayaan daftar nilai siswa dan lain-lain sebagainya.

Blog sebagai pengayaan belajar anak ini sudah banyak guru yang mengaplikasannya, saya melihat    khususnya guru-guru Jateng marak msejak tahun 2009 silam dan sekarang malah di fasilitasi dengan diadakanya  lomba blog BPTIKP Jateng ,dan bahkan di luar ada yang memberikan penghargaan seperti Acer Guraru Award misalnya, dan mungkin masih banyak  instansi pendidikan atau lembaga yang peduli pendidikan lainnya juga mensportnya.
Blog Sebagai Salah satu Alternatif Media Pembealajran
Walau mungkin masih banyak kendala penggunaan Blog ini sebagai media pembelajaran, namun para guru jangan sampai menyerah banyak cara yang dpat kita lakukan agar siswa kita mau belajar menggunakan blog namun jangan sampai pembelajaran blog ini menjadi masalah bagi anak didik, misalnya guru memaksa membuka blog padahal status ekonomi ortu tidak mendukung untuk pergi ke internet, wah bisa berabe jadinya, malah tidak jadi bermanfaat malah dan sebaliknya. Nah kuncinya adalah keihklasan dari siswa. 

Selain blog media sosial seperti facebook juga dapat di integrasikan dalam pembelajaran secara tidak langsung misalnya dengan mengshare materi ke facebook agar mereka tidak hanya berfacebook ria dengan status tidak berguna atau cinta  monyetnya, namun sekaligus juga belajar seperti  potongan gambar di bawah ini, saya mencoba memberikan share ke salah satu akun milik siswa yang aktif facebookan.

Di bawah  ini sekedar pengalaman saya dalam membagikan informasi blog saya kepada anak dan saya pikir cukup efektif agar dia mau berkunjung ke blog saya. antara lain sebagi berikut ini :
  1. Promosikan blog anda ke siswa saat pembelajaran IPA di sekolah berlangsung, saya lakukan itu, tipnya jika laboratorium penuh karena digunakan praktek TIK maka bisa juga dilakukan di kelas menggunakan modem
  2. Isi konten blog yang memuat kepentingan siswa misalnya adannya tugas-tugas prosedural, materi pengayaan yang dapat di baca siswa yang bisa dikerjakan anak, sehingga ketika anak tidak tahu dia bisa membuka informasi melalui blog kita.
  3. Membuat kelompok-kelompok kelas yang  yang dapat salah satu atau lebih kelompoknya memuat anak-anak yang sering online  di internet sehingga mereka dapat membagikan informasi kepada teman- teman sekelompoknya. Sehingga anak yang tidak memilki dana bisa juga
  4. Memuat banyak foto-foto dari anak yang kita ajar atau kaka-kaka angkatan, dan menurut pengalaman saya ada beberapa  anak didik saya mereka ingin fotonya masuk di blog saya
  5. Memuat video-video pembelajaran yang memuat pengalaman belajar mereka di sekolah sehingga mereka merasa memilki blog yang kita buat, selain juga dapat bermanfaat untuk belajar. 
  6. Memuat informasi  yang mereka sangat butuhkan sekali misalnya nilai hasil ulangan harian. Untuk ini saya mencoba untuk membuat penasaran mereka nilai yang biasanya saya umumkan semuanya di depan kelas  saya hanya mengumumkan siapa yang tuntas dan siapa yang tidak tuntas selanjutnya mereka bisa melihat lengkapnya di blog saya, namun memang lebih baik memuat nilai anak-anak yang tuntas saja karena mereka yang tidak tuntas akan malu. Dan orang tua tentunya sangat senang dengan layanan blog kita yang memuat nilai anak-anak mereka, dan menjdai motivasi tersendiri bagi anak didik kita!
  7. Jika bapak ibu guru punya Akun facebook, Twiter atau google +, silahkan materi pembelajaran bapak ibu di share di sana, agar dapat mendapatkan respon yang baik tentunya namun ingat bahwa mereka juga memilki titik jenuh, jadi silahkan share mana yang merasa postingterbaik bagi anak didik dan mereka butuhkan, sehingga ketika mereka sudah suka dengan blog kita tentunya akan tertaik pada posting yang lainnya.  dan seperti murid saya di atas yang sudah merasa enjoy dengan blog saya.
Nah itulah sedikit tip dari Guru IPA Pati semoga bisa bermanfaat bagi guru-guru yang lain dan salam pendidikan semoga pendidikan di Indonesia menjadi lebih baik lagi.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbitkan oleh Mr-Widi

12 komentar:

Unknown mengatakan...

boleh dicoba jg nih caranya.

Salam kenal ^ ^. btw linknya sdh dipasang d info-lomba.com

---semangat berbagi utk indonesia berprestasi--

Unknown mengatakan...

@Info Lombaterimakasih atas masukkannya salam kenal juga..!

Unknown mengatakan...

Tip dan Trik yg baik, terimakasih informasinya pak Slamet.

Trisnu Gunawan mengatakan...

Sudah saya kunjungi dan komentar balik...

Unknown mengatakan...

@M.RUSLI Harahapsama- sama pak Rusli@ Tris oke IsyaAllah, akan saya berkunjung..

Kang Guru mengatakan...

Trik yang sangat aplikatif.. Segera kita praktekan..

Unknown mengatakan...

@Kang Guru terimakasih apresiasinya.., moga bisa sesuai motonya "Guru IPA Pati Ingin Selalu Berbagi untuk Negeri"

Nanang B Subekti mengatakan...

Artikel yang menarik Pak Widi. Ini kunjungan balik dari saya.

sarastiono mengatakan...

Tip yang ampuh..setuju!

Unknown mengatakan...

@sarastiono alhamdulillah ada yang setuju...dan perlu di coba jika ndak percaya ..tolong kembali ke sini untuk komentar lagi

Yusuf mengatakan...

wah. mantap, pak slamet. kunjungan baliknya ya..

Unknown mengatakan...

@Yusuf sama-sama..!

Poskan Komentar Anda di sini dengan baik dan sopan

Sangat kami tunggu komentarnya dengan dengan cara klik tanda panah open ID atau tulis Nama dan alamat URL/Website/Gogle + Anda (jika punya) jika tidak kosongkan saja. Tunggu konvirmasi persetujan dari Admin.

Popular Posts

 
Support : Beranda |
| Copyright © 2009. GURU IPA PATI - All Rights Reserved
Template Modify Mr.Widi | mastemplate
Proudly powered by Blogger Team